1. Home
  2. Sarung Tangan Pelindung
  3. Fire Fighter Glove Indonesia

Fire Fighter Glove Indonesia

 Penulis: Elizabeth Sarah   2 years ago  Sarung Tangan Pelindung   min, estimated reading time.
Fire Fighter Glove Indonesia

Dalam Kamus Bahasa Inggris - Indonesia, Fire fighter artinya pemadam kebakaran. Petugas pemadam kebakaran (damkar) memiliki tugas penting dalam menyelamatkan korban kebakaran serta meminimalisir dampak dari kebakaran yang terjadi secepat mungkin. Bekerja sebagai fire fighter artinya ada banyak resiko cedera yang bisa muncul. Untuk mencegah terjadinya cedera, para petugas damkar perlu menggunakan alat pelindung diri (APD) yang memadai. Salah satu alat pelindung diri (APD) yang penting untuk petugas damkar adalah sarung tangan pemadam. Artikel ini akan membahas rekomendasi sarung tangan pemadam yang cocok untuk para petugas damkar. Namun sebelum itu, kita akan membahas tentang klasifikasi kelas kebakaran secara umum.

Kebakaran merupakan salah satu bencana yang cukup sering terjadi. Faktor penyebab kebakaran pun banyak, seperti hubungan pendek arus listrik, kebocoran tabung gas, dan lainnya. Kebakaran bisa menjadi besar saat api tidak segera dipadamkan dan menjalar ke seluruh area ruangan.

Apapun penyebabnya, kita tahu jika musibah tersebut terjadi, tidak ada hal lain yang lebih penting selain memadamkan api agar tidak meluas dan membakar seluruh area. Peran petugas damkar adalah menetralisir api tersebut. Itulah mengapa dibutuhkan APD untuk petugas damkar sebagai pelindung diri.

Klasifikasi Kelas Kebakaran Berdasarkan Sumber Api

Kebakaran diklasifikasikan berdasarkan sumber penyebab api dalam kejadian kebakaran. Klasifikasi (kelas) kebakaran secara umum merujuk pada klasifikasi Internasional yaitu menurut NFPA (National Fire Protection Association) Amerika. NFPA membagi kebakaran menjadi 6 kelas yaitu:

  1. Kelas A: Kebakaran yang terjadi pada benda padat kecuali logam. Contohnya seperti kayu, kertas, plastik, karet, kain.  
  2. Kelas B: Kebakaran yang terjadi pada benda gas, uap atau cairan. Yaitu Solar, minyak tanah, aspal, alkohol, dan elpiji.  
  3. Kelas C: Kebakaran yang terjadi pada peralatan listrik bertegangan. Kebakaran kelas ini biasanya terjadi akibat korsleting listrik  
  4. Kelas D: Kebakaran yang terjadi pada bahan logam. Magnesium, almunium, kalium, dan sebagainya.  
  5. Kelas E: Kebakaran yang terjadi pada bahan-bahan radioaktif   Kelas K: Kebakaran yang terjadi pada bahan masakan.

Rekomendasi Sarung Tangan Damkar

Untuk rekomendasi fire fighter glove atau sarung tangan damkar, pilihan pertama yang bisa Anda pertimbangkan adalah Honeywell GL 7500. Sarung tangan safety ini sudah dikenal banyak orang sebagai salah satu produk sarung tangan damkar terbaik. Honeywell sebagai perusahaan terkemuka selalu dipercaya memiliki kualitas yang baik untuk setiap produknya.

Jika Anda membutuhkan fire fighter glove Honeywell GL7500, segera hubungi toko safety terdekat atau distributor Honeywell Indonesia. Kurnia Safety Supplies (KSS) dipercaya sebagai distributor Honeywell untuk Indonesia. Anda bisa mendapatkan berbagai produk Honeywell melalui KSS. Hubungi nomor yang tertera pada menu kontak atau kirimkan permintaan penawaran lewat email yang tertera di webiste KSS.